Care City Church Serahkan Secara Simbolis Paket Sembako Kepada Kapolres Metro Jakarta Barat

Kabar7News, Jakarta – Care City Church menyerahkan paket sembako secara simbolis kepada Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Ady Wibowo, di kantor Kepolisian Resort (Kapolres) Metro Jakarta Barat, Slipi, Rabu (18/8/2021).

Adi Yuwono pimpinan PT. AMSO (Adulan Mitra Sejahtera Otomotif) menyerahkan paket tersebut langsung kepada Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Ady Wibowo di aula Polres Metro Jakarta Barat, yang disaksikan perwakilan Care City Church Jakarta, Surabaya, dan Singapura yang mana sejumlah 1500 paket akan didistribusikan pihak Kapolres Metro Jakarta Barat kepada warga yang terdampak pandemi Covid-19 di wilayah Jakarta Barat.

Adi Yuwono berterima kasih atas penyambutan Kapolres Jakarta Barat, karena telah berkenan dan mau menerima dan langsung mendistribusikan sembako yang dibawa siang ini.

“Terima kasih kami haturkan kepada bapak Kapolres Metro Jakarta Barat karena telah berkenan menerima kunjungan kami dan berkenan membantu untuk mendistribusikan bantuan dari kami siang hari ini juga.” kata Adi.

“Terima-kasih untuk PT. Amso dan Care City Church atas bantuannya berupa sembako, dan Kami akan langsung mendistribusikan kepada masyarakat yang sangat membutuhkan akibat adanya pandemi Covid-19 ini, mudah-mudahan kita semakin sehat dan tetap semangat mengingat kita baru memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Negara kita,” Balas Kombes Ady.

Sementara di tempat terpisah Ryan Sandric selaku koordinator giat ini menyampaikan pimpinan perusahaan PT.AMSO terpanggil untuk melayani sesama tanpa memandang suku dan agama. Kebetulan tempat beribadahnya di Care City Church. Adapun visi Care City Church siap melayani dan berdampak bagi linkungan.

“Kami berharap sembako ini dapat dibagikan kepada warga yang saat ini mengalami kesulitan hidup, akibat pandemi covid-19 ini, semoga kita diberkati dan bisa menjadi pelopor untuk mendorong untuk maju, walaupun DKI Jakarta masih diterapkan PPKM hingga 23 Agustus 2021,” ujar Ryan.

Acara Ini merupakan kelanjutan dari kegiatan sebelumnya yang berlangsung di Jakarta Utara, bagi sembako dan vaksinasi gratis pada Senin (16/8).
Hanya saja di Jakarta Barat ini, bagi sembako semata tanpa giat vaksinasi, demikian pungkas Ryan.

Rombongan yang menyambangi Kapolres Metro Jakarta Barat sekitar jam 13.30 ini berjalan sesuai rencana dan berakhir dengan foto bareng Kombes Ady Wibowo.

(Darman)

No More Posts Available.

No more pages to load.