Ketua FKDM Dampingi Walikota Jakarta Selatan Tinjau Kali Grogol

Kabar7News, Jakarta – Ketua FKDM Kecamatan Kebayoran Lama, Ahmad Muwafiq dampingi Walikota Jakarta Selatan, Munjirin dalam giat peninjauan Kali Grogol yang berlokasi Kelurahan Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa pagi (23/11/2021).

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Lurah Grogol Selatan beserta jajaran, Camat Kebayoran Lama beserta jajaran, FKDM Kecamatan Kebayoran Lama, serta FKDM Kelurahan Grogol Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat ( FKDM ) Kecamatan Kebayoran Lama, Ahmad Muwafiq menjelaskan , bahwa kegiatan peninjauan Kali Grogol dikarenakan adanya laporan dari warga yang sering terkena dampak banjir apabila terjadi hujan lebat. Banjir tersebut disinyalir disebabkan karena adanya penyempitan kali dan saluran gorong-gorong dekat Mall Senayan City.

“Aduan dari masyarakat inilah yang kita tindaklanjuti untuk dapat dicek dan mendapatkan solusi dari pihak-pihak yang berwenang,” tegas Ahmad Muwafiq.

Sementara itu Walikota Jakarta Selatan , Munjirin dalam tinjauannya di kali Grogol mengatakan akan melakukan kordinasi dengan Pemerintah Jakarta Pusat serta dengan management Senayan City dalam menanggulangi keluhan warga tersebut.

“Kita harapkan dengan kordinasi yang baik dengan Pemerintah Kota Jakarta Pusat serta management Senayan City, saluran kali dan gorong-gorong segera dapat diperbaiki dan tidak menimbulkan dampak banjir bagi warga sekitar,” ujar Munjirin.

(hendra)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.