‘Serbuan Vaksin’ Kodam Jaya

Kabar7News, Jakarta – Komando Rayon Militer (Koramil) 03 Tanjung Priok menggelar vaksinasi dengan tajuk “Serbuan Vaksin” di RW.01 Kelurahan Sunter Agung, kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (2/10/2021).

Menurut Serma Laode Syarifudin di lokasi vaksinasi, menyampaikan bahwa Pangdam Jaya menginstruksikan untuk melakukan Serbuan Vaksin di wilayah Komando Distrik Militer (Kodim) 0502 Jakarta Utara.

Untuk itu, kata Laode di depan jurnalis, Koramil 03 Tanjung Priok menggelar kegiatan “Serbuan Vaksin” hari ini dan besok di kelurahan Sunter Agung, kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara bertempat di kantor RW.01.

“Kegiatan hari ini adalah vaksin yang diadakan oleh Kodam Jaya namanya “Serbuan Vaksin”, dalam hal ini diinstruksikan oleh Kodim Jakarta Utara dan di Koramil 03 Tanjung Priok,” kata Laode.

Menurut Laode ditarget 200 orang mengikuti vaksinasi ini yang dilaksanakan dari jam 08.00 WIB hingga selesai.

hingga pukul 10.00 sudah mendaftar -+180 orang untuk ikut vakinasi berjenis Sinovac dosis 1 dan 2 untuk umur 17 tahun hingga lansia.

Terkait pendaftar yang akan mengikuti vaksinasi ini tidak dibatasi domisilinya, darimana saja boleh mendaftar, bahkan ada yang dari Bogor dan Tangerang.

“Vaksinasi ini dilayani 7 orang tenaga kesehatan dari kesehatan Kodim (Kesdim),” imbuh Laode selaku Babinsa yang mengkoordinir giat vaksinasi di wilayah tugasnya kelurahan Sunter Agung ini.

(darman)

No More Posts Available.

No more pages to load.