Kabar7News, Cianjur – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman bersama Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy serta Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, mendampingi Presiden RI Joko Widodo saat meninjau Kecamatan Cigenang salah satu lokasi gempa bumi Cianjur, Jawa Barat. Selasa, (22/11/2022).

Wilayah Cigenang merupakan kawasan terdampak gempa paling parah yang mengalami longsor parah dan sebagian jalan raya jalur utama Cianjur-Puncak terputus.

Saat ini proses evakuasi dan pembersihan jalan masih dilakukan para prajurit TNI AD dan petugas gabungan lainnya, sehingga dapat membuka akses jalan darat untuk pengiriman bantuan logistik, seperti makanan, minuman, obat-obatan, sembako, dan bantuan lainnya kepada masyarakat yang terdampak gempa tersebut.

(Dispenad)

Kabar7News, Jakarta – Sebanyak 1000 prajurit TNI AD telah dikerahkan untuk membantu penanganan pasca gempa bumi yang terjadi di Cianjur pada Senin (21/11/2022) kemarin.

Sampai pagi ini sudah sekitar 1.000 orang prajurit dari satuan-satuan terdekat seperti Yonif R 300/Brajawijaya, Yonarmed 5/Pancagiri dan Kodim 0608/Cianjur yang telah dikerahkan membantu penaganan gempa di Cianjur,” kata Kadispenad Brigjen TNI Hamim Tohari. Selasa, (22/11/2022).

Lebih lanjut dijelaskannya, TNI AD juga akan menerjunkan prajurit dari satuan-satuan pelayanan untuk membantu penanganan lanjutan pasca gempa bumi tersebut seperti kesehatan, bekang untuk mendirikan dapur umum serta zeni.

“Hari ini (Selasa, 22/11/2022) akan diterjunkan lagi prajurit satuan pelayanan seperti satuan angkutan, kesehatan dan zeni,” tutupnya.

(Dispenad)

Tidak Ada Postingan Lagi.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.