Kabar7News, Jakarta – Upacara penurunan bendera Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan RI tersebut berjalan lancar dan penuh khidmat.

Presiden Joko Widodo kembali bertindak sebagai inspektur upacara pada Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih yang digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu sore, 17 Agustus 2022. Presiden hadir bersama Ibu Iriana Joko Widodo, serta didampingi Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Ibu Wury Ma’ruf Amin.

Upacara penurunan bendera Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan RI tersebut berjalan lancar dan penuh khidmat. Pada upacara kali ini, komandan upacara dipercayakan kepada Kolonel Pnb. Agni Prayogo yang saat ini menjabat sebagai Komandan Wing 4 Pangkalan TNI AU Atang Sendjaja.

Penurunan bendera dilakukan oleh tiga orang Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dari Tim Pancasila Sakti. Perwakilan dari Provinsi Banten, Isra Mashel Arifin bertugas sebagai pembentang bendera dan Muhammad Rajwa Al Farizi dari Provinsi Jawa Tengah bertugas sebagai pengerek bendera.

Sedangkan, Komandan Kelompok 8 ditugaskan kepada Arnold Steven Sinaga, utusan dari Provinsi Sulawesi Tenggara. Bendera Merah Putih kemudian diberikan kepada pembawa bendera dari Provinsi Jawa Timur, Ayumi Putri Sasaki, untuk selanjutnya diletakkan kembali di mimbar kehormatan.

Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih turut dihadiri secara langsung oleh para pemimpin lembaga negara, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, para pimpinan di TNI-Polri, hingga masyarakat umum. Selain itu, upacara juga dihadiri secara virtual oleh berbagai unsur masyarakat.

Di akhir upacara, Presiden Jokowi tampak turun dari mimbar kehormatan lalu menyalami komandan upacara. Tak hanya itu, Presiden Jokowi juga berkeliling dan menyalami masing-masing komandan pasukan dari tiap matra, yakni TNI AD, TNI AU, TNI AL, dan Kepolisian.

(BPMI Setpres)

Kabar7News, Bandung – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E, M.M bertindak selaku Inspektur Upacara pada Pemakaman Militer Almarhum Brigjen TNI Stepanus Mahury, Kepala Staf Kodam (Kasdam) XVI/Pattimura, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Cikutra, Bandung, Jawa Barat, Senin (16/5/2022).

Almarhum Brigjen TNI Stepanus Mahury meninggal dunia pada Sabtu Sore (14/5/2022) pukul 17.47 WIT, di Rumah Sakit Siloam, Ambon dikarenakan sakit. Almarhum meninggalkan seorang istri dan tiga orang anak.

Pria kelahiran Ambon, Maluku 17 Mei 1965 ini merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1988 dan sebelum menjabat Kasdam XVI/Pattimura pernah menjabat sebagai Asisten Potensi Wilayah (Aspotwil) Kaskogabwilhan III.

Sebelum dimakamkan di TMP Cikutra, Bandung, Kasad juga bertindak sebagai Inspektur Upacara pada penyambutan jenazah almarhum di Bandara Soekarno – Hatta yang tiba dari Ambon, Maluku dan persemayaman almarhum di Aula Ahmad Yani Pusat Kesenjataan Infanteri (Pussenif), Bandung.

Dalam sambutannya Kasad menyampaikan bahwa TNI Angkatan Darat sangat berduka dan kehilangan salah satu Perwira terbaiknya.

“Dengan kepergian Almarhum berarti kita semua kehilangan salah seorang putra terbaik bangsa, yang selalu memegang teguh prinsip-prinsip perjuangan dalam mewujudkan cita-cita bangsa dan negara.
Almarhum selama hidup telah bertugas dengan baik, sebagai seorang prajurit TNI Angkatan Darat, sehingga begitu besar pengabdiannya kepada negara dan bangsa,” imbuh Kasad.

Usai memimpin Upacara Pemakaman Militer, Kasad menyerahkan Bendera Merah Putih kepada Istri Almarhum.

Upacara Pemakaman Militer Almarhum Brigjen TNI Stepanus Mahury juga dihadiri oleh Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Richard Tampubolon, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arif Wibowo, S.I.P, para Pejabat Kodam XVI/Pattimura, pihak keluarga dan Pejabat Utama Markas Besar Angkatan Darat.

(Dispenad)

Kabar7News, Ambon – Kepala Kepolisian Daerah Maluku Irjen Pol Drs Refdi Andri, M.Si memimpin upacara dan syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Brimob Polri yang ke 76 di Markas Brimob Polda Maluku, Tantui, Kota Ambon, Minggu (14/11/2021).

Upacara dan syukuran HUT Brimob Polri dengan tema “Terlatih Tangguh dan Responsif, Negara Hadir Negara Tidak Boleh Kalah” ini berlangsung penuh hikmah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Wakapolda Maluku Brigjen Pol Drs Jan de Fretes MM, Irwasda Maluku Kombes Pol Drs Raden Heru Prakoso, Dansat Brimob Muhammad Guntur, para pejabat utama, perwira, dan purnawirawan Brimob Polda Maluku.

Setelah upacara, kegiatan dilanjutkan dengan syukuran peringatan HUT Brimob. Kapolda Maluku memotong nasi tumpeng, pemberian tali asih dan penyerahan piala kepada pemenang peringatan HUT Brimob Polri ke 76 tahun 2021.

Usai upacara dan syukuran digelar di Mako Brimob Polda Maluku, Tantui Ambon, kegiatan dilanjutkan secara virtual yang terpusat di Jakarta.

Hadir dalam pelaksanaan peringatan HUT Brimob tersebut yaitu Kapolda Maluku, Dansat Brimob, Kapolres Pulau Buru, Para Wadanyon, Wadanden Gegana, dan Para Danki Satbrimobda Maluku.

(**)

Kabar7News, Jakarta – Presiden Joko Widodo memimpin upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 yang digelar di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, pada Jumat (1/10/2021).

Upacara peringatan dihadiri oleh sejumlah perangkat upacara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Sementara hadir secara virtual ialah para pimpinan dan anggota lembaga negara, para menteri Kabinet Indonesia Maju, para gubernur, bupati, dan wali kota, para keluarga pahlawan revolusi, dan undangan lainnya.

Dalam upacara kali ini, Kombes Pol. Iwan Saktiadi bertindak sebagai Komandan Upacara. Sementara yang bertindak sebagai Perwira Upacara ialah Brigjen TNI Novi Helmy Prasetya.

Rangkaian upacara dimulai dengan laporan Komandan Upacara kepada Presiden Joko Widodo yang bertindak selaku Inspektur Upacara untuk kemudian berlanjut dengan mengheningkan cipta yang dipimpin Inspektur Upacara.

Dalam upacara peringatan pagi ini, Ketua Dewan Perwakilan Daerah, La Nyalla Matalitti, membacakan naskah Pancasila. Setelahnya, Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Bambang Soesatyo, membacakan naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Puan Maharani, kemudian membacakan sekaligus menandatangani naskah Ikrar.
Adapun Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, membacakan doa yang menjadi penutup rangkaian acara.
Selepas upacara, Presiden bersama dengan Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan para pimpinan lembaga negara yang hadir meninjau sumur Lubang Buaya sebelum meninggalkan lokasi.

Melalui unggahannya di akun Twitter pribadi, Kepala Negara menegaskan bahwa Hari Kesaktian Pancasila diperingati untuk mengenang peristiwa kelam yang pernah terjadi di negeri ini. Selain itu, sekaligus mengingatkan bahwa Indonesia memiliki kekuatan dalam menghadapi setiap tantangan.

“Pancasila memandu kita menghadapi berbagai bentuk tantangan di setiap zaman,” ujar Presiden.

Turut hadir dalam upacara tersebut yaitu Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Wakil Presiden Ma’ruf Amin beserta Ibu Wury Ma’ruf Amin, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Wakapolri Komjen Pol. Gatot Eddy Pramono.

(bpmi setpres)

 

Kabar7News, Jakarta – Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) diserahterimakan dari Laksdya TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M. kepada Laksda TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opla di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (10/8/2021).

Selain Pangkogabwilhan I, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga memimpin upacara Serah Terima Jabatan Pangkogabwilhan III dan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres).

Sertijab dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/684/VIII/2021 tanggal 2 Agustus 2021. Dimana, Pangkogabwilhan I Laksdya TNI I Nyoman Gede Ariawan, S.E., M.M. yang telah memasuki masa purna digantikan Laksda TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, yang sebelumnya menjabat Asrena Kasal.

Sebagai pejabat baru Laksda TNI Muhammad Ali melakukan penandatanganan pakta integritas dan berita acara Sertijab. Kemudian, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan yang dipimpin langsung Panglima TNI.

Panglima TNI juga menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat kepada Laksdya TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M. dan berkesempatan memberikan cinderamata kepada Laksdya TNI I Nyoman Gede Ariawan atas jasa dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Pangkogabwilhan I.

(Puspen TNI)

Tidak Ada Postingan Lagi.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.