Kabar7News, Lanny Jaya – Beberapa gereja di Papua Pegunungan khususnya Kabupaten Lanny Jaya tidak secara keseluruhan memiliki menara lonceng, seperti yang ada di Gereja Damai Distrik Makki. Hal ini membuat Satgas Yonif Mekanis 203/AK berinisiatif untuk membuatkan menara lonceng sebagai hadiah maupun kenang-kenangan untuk Gereja Damai, Distrik Makki, Kabupaten Lanny Jaya, Papua.

Hal tersebut disampaikan Danpos Makki Lettu Inf Rizal Anggara Zein dalam keterangannya di Distrik Makki, Minggu (26/03/2023). “Kami berinisiatif untuk membuatkan menara lonceng sebagai wujud kecintaan kami terhadap masyarakat serta sebagai hadiah dari Satgas Yonif Mekanis 203/AK untuk masyarakat Distrik Makki,” ujarnya.

Kegiatan peresmian Lonceng Gereja Damai tersebut dipimpin oleh Danpos Makki Lettu Inf Rizal Anggara Zein dan dihadiri oleh pejabat Distrik Makki, Gembala Gereja Damai Makki Bapak Gerson Wenda serta personel dari Koramil Makki. Proses pembuatan menara lonceng ini berjalan ± 1 bulan dengan menggunakan alat seadanya dan dikerjakan bersama-sama oleh personel Pos Makki dengan para jemaat Gereja Damai Makki.

Bapak Gerson Wenda selaku Ketua Jemaat Gereja Damai Makki menyampaikan kepada Danpos Makki ucapan terima kasih sehingga Gereja Damai Makki semakin indah dengan adanya menara lonceng yang berada di halaman gereja. Diharapkan, dengan adanya menara lonceng tersebut masyarakat Distrik Makki semakin bersemangat dalam melaksanakan ibadah setiap minggunya.

“Kami dan masyarakat Distrik Makki mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak TNI khususnya Pos Makki yang memberikan hadiah menara lonceng, Semoga Tuhan membalas kebaikan Bapak TNI semua dan semoga Bapak TNI selalu diberikan kesehatan dan keselamatan,” ucapnya.

(Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK)

Kabar7News, Lanny Jaya – Pos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah Bapak Miki Wenda selaku Kepala Desa Balingga, Distrik Balingga guna mempererat tali silaturahmi dan untuk sama-sama menjaga wilayah tetap kondusif terutama di Distrik Balingga, Kabupaten Lanny Jaya, Papua. Selasa (3/01/2023). Hal tersebut disampaikan oleh Danpos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK Lettu Inf Faisal Ramadhan dalam keterangannya di Distrik Balingga.

“Kegiatan anjangsana ini merupakan upaya Pos Balingga Satgas Yonif Mekanis 203/AK untuk terus dekat dengan masyarakat maupun untuk tetap menjaga silaturahmi yang telah terjalin selama ini dengan masyarakat di Desa Balingga Distrik Balingga serta tetap sama-sama menjaga keamanan wilayah ini tetap kondusif,” ungkap Danpos Balingga.

Disela-sela melaksanakan anjangsana, personel Pos Balingga pun memberikan kado di awal tahun berupa sepasang sepatu kepada keluarga Bapak Miki Wenda untuk digunakan beraktifitas sehari-hari.

Bapak Miki Wenda mengungkapkan dirinya sangat berterima kasih kepada personel Pos Balingga yang telah berkunjung maupun bersilaturahmi dan mengecek keadaan keluarganya serta memberikan sepasang sepatu.

“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak TNI yang selalu hadir untuk masyarakat dan semoga Bapak TNI selalu diberikan keselamatan selama bertugas,” ucapnya.

(Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK)

Kabar7News, Lanny Jaya – Dengan adanya perubahan cuaca yang terjadi di Pegunungan Tengah, personel Pos Tima Satgas Yonif Mekanis 203/AK mengadakan kegiatan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat sekitar pos di Desa Tima, Distrik Balingga, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Rabu (7/12/2022).

Danpos Tima Lettu Inf Rio Justin dalam keterangannya mengatakan bahwa kegiatan pelayanan kesehatan secara gratis kita adakan karena perkembangan cuaca di sekitar Desa Tima yang tidak menentu, sehingga kami mengantisipasi dengan mengadakan pelayanan kesehatan secara gratis untuk masyarakat. Selain itu juga untuk mempererat hubungan antara personel pos dengan masyarakat.

“Kami Pos Tima Satgas Yonif Mekanis 203/AK selalu siap memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik untuk masyarakat di sekitar pos serta hal ini merupakan wujud kepedulian kita kepada masyarakat,” ungkap Danpos Tima.

Kegiatan yang dipimpin secara langsung oleh Danpos Tima Lettu Inf Rio Justin dan tim kesehatan untuk memberikan pelayan kesehatan kepada masyarakat. Salah satu kegiatan pelayanan kesehatan yang diberikan dari Pos Tima kepada masyarakat berupa pengecekan tensi, pengecekan suhu tubuh, perawatan luka, hingga pemberian obat gratis.

Banyak masyarakat yang datang dan antusias dalam kegiatan pelayanan kesehatan ini mulai dari anak-anak, pemuda hingga orang dewasa. Dengan adanya acara ini masyarakat dapat mengetahui kondisi kesehatan sehingga mereka dapat melaksanakan aktifitas sehari-hari.

Sementara itu Bapak Gembala Desa Tima Bapak Deyus Wenda merasa senang dan terbantu dengan adanya kegiatan pelayanan kesehatan secara gratis yang di adakan oleh Pos Tima Satgas Yonif Mekanis 203/AK terlebih cuaca saat ini di Desa Tima sedang tidak menentu sehingga dapat mengganggu kesehatan masyarakat.

“Saya mengucapkan terima kasih banyak dan merasa senang dengan adanya pelayanan kesehatan ini sehingga masyarakat sedikit terbantu dan semoga Bapak-bapak TNI selalu diberikan kemudahan dan kelancaran dalam melaksanakan setiap tugas,” ucapnya.

(Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK)

Kabar7News, Lanny Jaya – Satgas Yonif Mekanis 203/AK Pos Popome hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mengajak anak-anak Papua di Pegunungan Tengah khususnya Distrik Popome belajar sambil bermain di Distrik Popome, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Kamis (3/11/2022).

Kegiatan tersebut dipimpin secara langsung oleh Danpos Popome Lettu Inf Ringkas Ginting, dalam keterangannya bahwa Satgas Yonif Mekanis 203/AK Pos Popome selain menjalankan tugas pokok kami pun hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu mencerdaskan anak-anak di Pegunungan Tengah.

“Kegiatan belajar sambil bermain yang diadakan oleh Satgas Yonif Mekanis 203/AK merupakan salah satu teknik untuk menumbuhkan minat belajar kepada anak-anak yang ada hadir dalam kegiatan tersebut,” ungkap Danpos Popome.

Danpos Popome mengatakan, selain kegiatan belajar bersama anak-anak Personel Satgas pun memberikan makanan kepada masyarakat yang ikut hadir dalam kegiatan tersebut. Kegiatan tersebut merupakan salah satu cara Personel Pos Popome untuk terus menjaga hubungan baik dengan masyarakat sekitar Pos Popome.

Sementara itu, Ondo Api, Tokoh Masyarakat, Tokoh Intelektual serta Tokoh Pemuda Desa Popome yang juga turut hadir, mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan belajar dan bermain tersebut.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Satgas Yonif Mekanis 203/AK atas kegiatan mengajar yang diberikan karena dengan hal tersebut dapat membantu meningkatkan minta belajar untuk anak-anak yang ada disini,” ujar Jaribu Tabuni salah satu tokoh masyarakat.

Dengan kegiatan seperti ini, selain kita dapat memberikan pelajaran kepada anak-anak kita pun dapat menjaga hubungan tali silaturahmi dengan masyarakat yang ikut hadir dengan Satgas Yonif Mekanis 203/AK.

(Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK)

Kabar7News, Lanny Jaya – Dalam rangka membantu perekonomian masyarakat Pegunungan Tengah, Satgas Yonif Mekanis 203/AK membeli hasil bumi di Pasar Rakyat Distrik Malagay. Kegiatan belanja tersebut dilaksanakan pada Rabu (26/10/2022) tepatnya di Distrik Malagay, Kabupaten Lanny Jaya, Papua.

Mayoritas masyarakat Distrik Malagay berjualan hasil bumi dari tanaman lokal, seperti sagu, pisang, keladi, buah markisa, dan sayur-sayuran. Hasil dari penjualan tersebut digunakan untuk mama- mama untuk kebutuhan hidup sehari-hari, sehingga mama-mama di pasar tersebut sangat senang dan terbantu.

Kegiatan yang dipimpin secara langsung oleh Letda Inf Yani Eko, personel Satgas Yonif Mekanis 203/AK dari Pos Malagay ini membeli berbagai macam hasil bumi seperti sayur-sayuran serta buah-buahan yang akan diolah ataupun dimasak di dapur Pos Malagay.

Danpos Malagay Lettu Inf Indra Paturusi mengharapkan pembelian hasil bumi masyarakat yang dilaksanakan oleh perosnel pos dapat mengurangi dampak minimnya pendapatan serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Distrik Malagay.

“Dengan membeli hasil bumi ini kami harapkan dapat meningkatkan taraf perekonomian masyarakat di sekitar pos, selain itu kami berharap masyarakat di sekitar pos terbantu dengan adanya Satgas Yonif Mekanis 203/AK khususnya Pos Malagay,” ungkapnya.

Aktifitas kegiatan pasar kali ini ada yang berbeda dengan hari-hari biasanya. Kegiatan kali ini terdapat suatu tradisi unik dari masyarakat Pegunungan Tengah untuk menyambut hari pertama injil turun ke tanah Papua. Sehingga hasil bumi yang telah terjual tersebut sebagian akan disumbangkan oleh masyarakat kepada salah satu gereja tradisi adat kiwo di sekitaran Distrik Malagay.

Salah satu tertua dari masyarakat mengucapkan terima kasih kepada personel Pos Malagay karena hasil bumi mereka habis terjual oleh personel Pos Malagay. Serta menyampaikan bahwa kali ini kita masyarakat menggelar tradisi turun temurun dalam menyambut turunnya injil untuk pertama kali di tanah Papua dimana sebagian hasil bumi yang dijualkan di pasar akan di sumbangkan ke salah satu gereja.

“Puji Tuhan kami ucapkan terima kasih kepada Bapak-bapak TNI yang berada di Pos Malagay, hasil bumi yang dijualkan di pasar habis terjual dan kami sangat terbantu. Semoga kebaikan yang dilakukan Bapak TNI di balas oleh Tuhan Yang Maha Esa,” ucap syukur Bapak Ben Kogoya.

(Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK)

Tidak Ada Postingan Lagi.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.